Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan menggelar reuni sesama alumni Akademi ABRI (Akabri) angkatan 1973 di Istana Kepresidenan Cipanas, Bogor, Jawa Barat, Minggu (6/3/2011).
Demikian informasi yang disampaikan Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha Sabtu (5/3/2011) malam. "Presiden ingin menjaga silaturahim dengan teman-teman seangkatannya," kata Julian di Jakarta.
Selain reuni dengan alumni Akabri 1973, Presiden dikatakan tak memiliki agenda lainnya. Terkait waktunya, Julian mengaku belum memiliki informasi. Informasi resmi yang disampaikan Biro Pers, Media, dan Informasi Istana Kepresidenan, agenda Presiden hari ini intern. Presiden dikatakan hanya menghabiskan waktu bersama keluarganya.
Presiden pada Sabtu kemarin juga menyempatkan diri ke Taman Safari. "Presiden ke Taman safari, meninjau rumah sakit, dan tempat penyimpanan sperma Harimau Sumatra yang hanya ada di Indonesia. Presiden juga memberi nama gajah yang baru lahir dengan nama Unggul," kata Julian.
No comments:
Post a Comment