Sejak pertama kali diadakan pada 2004, JFFF tak sekadar berniat memajukan industri boga dan kuliner tanah air, tetapi juga melambungkan reputasi Jakarta sebagai pusat mode dan wisata belanja Asia. Setiap tahun diciptakan tema sebagai benang merah festival, seperti "Colors of Harmony", "Fashion Wave", "Culture Code", dan "LOCAFORE" untuk JFFF 2009. Tema ini mengangkat gerakan gaya hidup ramah lingkungan serta mengonsumsi produk dan seni budaya tanah air.
FOOD FESTIVAL
Kampoeng Tempo Doeloe, 12 - 23 Mei 2010
Kampoeng Tempo Doeloe (KTD) hadir dengan suasana ala perkampungan Betawi jaman dahulu. Tahun ini mengambil tema Festival Aneka Mie Nusantara, seperti Mie Aceh, Mie Celor Palembang, Mie Kepiting Pontianak, Mie Pangsit Ujung Pandang, dan lain-lain. Selain itu hadir pula sekitar 50 pedagang kuliner pilihan dari beberapa daerah terkenal di Nusantara.
Di area ini Anda juga bisa menyaksikan hiburan khas kampung yang menayangkan layar tancap, wayang potehi, sinden, dan topeng monyet.
Melengkapi area Kampoeng Tempo Doeloe, Gading Food City menggelar pesta barbeque seafood di udara terbuka. Anda bebas memilih sendiri makanan laut favorit untuk langsung dimasak saat itu juga, dengan diiringi alunan musik dan tarian khas tradisional Bali. Bali Dejavu berkapasitas hingga 100 orang pengunjung.
Wine and Cheese Expo, 14 - 23 Mei 2010
Mengambil lokasi di Gedung Serba Guna (GSG) La Piazza, acara ini menampilkan anggur dan keju terbaik dari negara-negara sahabat, di antaranya Australia, Amerika, Argentina, Chili, New Zealand, Perancis, Portugal, South Africa dan Indonesia. Selama event ini Anda dapat menikmati free tasting wine & cheese dan penawaran yang menarik untuk setiap pembelian wine & cheese. Namun untuk melihat dan menikmati hasil masakan dari sejumlah chef hotel dan restoran ternama, Anda harus membayar bea masuk.
Eat & Win Program
Program ini dikhususkan bagi seluruh pengunjung Mal Kelapa Gading, La Piazza, dan Gading Food City selama festival berlangsung. Hanya dengan menukarkan struk makan dan minum senilai minimal Rp 50 ribu, Anda berhak mendapatkan 1 kupon undian grandprize yang berhadiah Voucher Belanja Mal Kelapa Gading senilai Rp 10 juta untuk 1 orang pemenang, dan 10 voucher belanja untuk 10 orang senilai total Rp 5 juta, serta ditambah hadiah menarik lainnya.
Anda juga berkesempatan mendapatkan hadiah langsung dari program Sensasi Makan Gratis ! yang berhadiah ribuan voucher makan gratis senilai total ratusan juta di semua resto dan counter makanan di Sentra Kelapa Gading yang berpartisipasi.
Fashion Extravaganza
Tahun ini JFFF mengangkat tema Heritageous -transforming Indonesia into global taste. Pada pembukaan festival hari ini pukul 18.00, JFFF akan menampilkan 14 perancang mode Indonesia, yang terdiri atas 7 perancang Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI), dan 7 perancang Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI). Para perancang akan menampilkan 8 koleksi terbaiknya di Ballroom Harris Hotel Kelapa Gading.
Pada hari-hari berikutnya rangkaian Fashion Extravaganza di JFFF akan diisi dengan berbagai peragaan busana koleksi lebih 70 perancang Indonesia, baik yang independen, maupun yang tergabung dalam APPMI dan IPMI.
JFFF juga menghadirkan Fashion Village, dimana para pengunjung dapat menemukan koleksi sejumlah desainer Indonesia. Selain itu, ada koleksi dari Rumah Pesona Kain, yang menghadirkan beragam kain yang berasal dari seluruh Nusantara. Koleksinya terdiri atas produk ready to wear dari industri retail fashion Indonesia maupun internasional.
Program hari ini, 12 Mei 2010
Kampoeng Tempo Doeloe
Fashion Village and Fashion Front Row
Indonesia Creative Fashion Gallery
18.00-21.00 Opening Ceremony JFFF 2010
19.00-20.00 Music Performance by Gail
20.00-23.00 Band Performance by Potenzio & Evolet
23.00-24.00 Komunitas Jazz Kemayoran Band
No comments:
Post a Comment